Sebagai penduduk Bali, Superman Is Dead (SID) mengaku sangat peduli dengan lingkungannya. Mereka terjun langsung berupaya menyelamatkan pantai-pantai di Bali.
"Banyak banget musisi yang mengatasnamakan peduli lingkungan. Tapi nggak banyak dari mereka yang terjun langsung," ujar Bobby Kool, gitaris sekaligus vokalis SID kepada detikhot baru-baru ini.
Sebagai langkah nyata, band yang baru saja merilis album ketujuhnya itu memasang plakat bertuliskan "Jangan Buang Sampah Sembarang" di pantai-pantai di Bali. Mereka juga menggalakkan budaya naik sepeda untuk mengurangi polusi.
Tindakan positif tersebut telah dilakukan band yang digawangi Bobby, Eka Rock dan JRX itu selama 3 tahun. Mereka ingin sebisa mungkin melakukan hal tersebut selamanya.
"Itu adalah hal yang positif. Kenapa nggak diteruskan sampai ke generasi-generasi selanjutnya," tutur Bobby.
"Banyak banget musisi yang mengatasnamakan peduli lingkungan. Tapi nggak banyak dari mereka yang terjun langsung," ujar Bobby Kool, gitaris sekaligus vokalis SID kepada detikhot baru-baru ini.
Sebagai langkah nyata, band yang baru saja merilis album ketujuhnya itu memasang plakat bertuliskan "Jangan Buang Sampah Sembarang" di pantai-pantai di Bali. Mereka juga menggalakkan budaya naik sepeda untuk mengurangi polusi.
Tindakan positif tersebut telah dilakukan band yang digawangi Bobby, Eka Rock dan JRX itu selama 3 tahun. Mereka ingin sebisa mungkin melakukan hal tersebut selamanya.
"Itu adalah hal yang positif. Kenapa nggak diteruskan sampai ke generasi-generasi selanjutnya," tutur Bobby.
sumber: http://hot.detik.com/music/read/2009/05/20/190222/1134906/242/superman-is-dead-selamatkan-pantai-bali